Oleh : Thibbiatul Mirza Amalya
Sudah lama sekali rasanya merasa putus asa
Terasa tak ada satupun yang mencinta
Begitu tandus kering berwarna kecoklatan
Pekat memudar hingga menyala kemudian
Mengutuk kesendirian dalam rentang waktu panjang
Menjalani hidup kedepan nyatanya kebelakang
Betapa sedihnya diri ini dulu hingga sekarang
Meski dalam keramaian hanya tampak seorang
Tak ada kebersamaan yang meredam luka
Tak biasa merindu karena tak ada hati yang benar-benar dituju
Tak ada pundak untuk sekedar membagi beban
Juga tak ada puja serta puji yang setia mengasihi
Bukan malam minggu rasanya
Jika hanya mampu menyapa di sosial media
Bukan malam minggu rasanya
Jika masih terbayang-bayang masa lalu saja
Malang, 13 Oktober 2020
Pondok Pesantren Darun Nun Malang
Tak apa merasa senyap dalam kesindirian, namun harapan beramai-ramai menggandeng doa menuju ke langit pengabulan
BalasHapus