sudah kuduga penyebab semua ini adalah dia. Bagaimana
tidak..?? kamu sudah berapa lama bersama dia, menghisapnya, menghirupnya,
seolah-olah kamu nggak bisa hidup tanpa kehadirannya. Asal kamu tau ajah dia
itu hanya bisa merusak organ tubuhmu yang bagus itu, nggak sayangkah engkau
pada tubuhmu yang indah yang sudah diciptakan oleh Allah dengan sedemikian
rupa. Coba lihat diluar sana banyak yang lebih membutuhkan bantuan materi dari
engkau, dengan sedekah penghasilan akan bertambah dari pada engkau membelinya
yang kurang begitu manfaat bagi tubuhmu itu yang molek nan indah..!!
Tak sepantasnya engkau menyia-nyiakan tubuhmu
dengannya. Engkau seharusnya bisa merawat tubuhmu dengan baik agar sang
pencipta bangga dengan kau.. Sementara rokok mengandung ribuan racun yang secara kedokteran telah
terbukti merusak dan membahayakan kesehatan. Bahkan membunuh penggunanya
secara perlahan, Engkau mungkin nggak tau hukum mengkonsumsinya
padahal dalam al-qur’an sudah tertera jelas
didalamnya
وَلَا تَقْتُلُوا أَنْفُسَكُمْ إِنَّ اللَّهَ كَانَ بِكُمْ رَحِيمًا
"Dan janganlah kamu membunuh dirimu; sesungguhnya Allah adalah Maha Penyayang kepadamu.” (QS. An-Nisaa: 29)
itulah yang menyebabkan engkau terus
mengkonsumsinya, dia bukan hanya selingan bagimu akan tetapi kamu sekarang
sudah menjadi bagian dari hidupmu, makanya engkau nggak mau berpisah dengannya.
Aku mohon jauhi dirinya demi menjaga kesehatanmu, dia bukan obat atau
penyelamat bagimu, dia jahat bisa merusak tubuh dan keuanganmu...
Nur Alfiyatul Hikmah
0 komentar:
Posting Komentar